ASIATODAY.ID, RIYADH – Arab Saudi akan segera membuka kembali dua masjid suci umat Islam di dunia, Masjidil Haram dam Masjid Nabawi.
Kepala Presidensi Umum untuk Urusan Dua Masjid Suci, Syekh Abdul Rahman Al-Sudais mengatakan Masjid Nabawi dan Masjidil Haram akan kembali dibuka dalam waktu dekat.
“Hari-hari akan datang ketika kesedihan telah sirna bagi umat Islam dan kami akan kembali membuka Dua Masjid Suci untuk tawaf, sa’i, salat di Al Rawdah Sharif, dan berziarah ke makam Nabi Muhammad SAW,” tulis Syekh Al-Sudais dalam unggahan di media sosial.
“Segala sesuatu akan kembali normal, Insha Allah sebagaimana adanya, karena negara ingin menciptakan lingkungan yang sehat,” terangnya.
Al-Sudah juga mengimbau umat muslim untuk tidak terburu-buru meminta Masjid Nabawi dan Masjidil Haram dibuka kembali di tengah upaya mencegah penyebaran covid-19 di Arab Saudi.
Sementara itu, Kementerian Haji dan Umrah menyatakan jika pemerintah berkomitmen untuk mematuhi prosedur sebelum menerima kembali kunjungan umat muslim ke Masjid Nabawi dan Masjidil Haram.
“Insha Allah di bawah kepemimpinan pemerintah kita yang bijaksana, dan sejalan dengan komitmen kita untuk mematuhi prosedur dan instruksi yang dikeluarkan oleh otoritas, Masjidil Haram di Mekah dan Masjid Nabawi di Madinah akan dibukan kembali. Perasaan rindu umat Muslim juga kami rasakan dan kami mendapat dukungan dari banyak pihak,” tulis pihak kementerian lewat akun Twitter resminya.
Jelang dibukanya kembali dua masjid suci, pemasangan kamera termal yang bisa mendeteksi suhu tubuh jamaah mulai dipasang. Kamera termal ditempatkan di pintu masuk halaman Masjidil Haram.
Sheikh Al-Sudais mengatakan kamera termal ini bisa secara akurat memindai suhu tubuh hingga 25 orang secara bersamaan.
“Hari ini, alhamdulillah kami telah memasang kamera termal yang akan memindai suhu jamaah saat memasuki pintu masjid. Jika seseorang dicurigai memiliki suhu tubuh tinggi akan ditampilkan di layar,” jelasnya.
Perangkat serupa rencananya juga akan dipasang di Masjid Nabawi di awal Juni nanti. (ATN)
Discussion about this post