ASIATODAY.ID, JAKARTA – Episode kedua dari dua episode spesial serial drama HBO peraih Emmy Awards, Euphoria mulai tayang berbarengan waktunya dengan A.S. pada Senin, 25 Januari jam 9.00 WIB eksklusif di HBO GO.
Episode spesial kedua ini disutradarai oleh Sam Levinson, berjudul “F*ck Anyone Who’s Not A Sea Blob,” menceritakan Jules (diperankan oleh Hunter Schafer) sepanjang liburan Natal yang merenungkan diri sepanjang tahun ini. Schafer menjadi co-executive producer pada episode spesial kedua ini, yang ditulis bersama dengan pencipta Euphoria – Sam Levinson. Kedua episode spesial ini diproduksi dengan panduan COVID-19.
Euphoria tahun ini menerima tiga Primetime Emmy Awards, seperti Outstanding Lead Actress In A Drama Series (Zendaya), Outstanding Contemporary Makeup (Non-Prosthetic) dan Outstanding Original Music and Lyrics.
Euphoria diciptakan dan ditulis oleh Sam Levinson, yang juga menjadi executive producer; dengan executive producer Kevin Turen, Ravi Nandan, Zendaya, Drake, Future the Prince, Hadas Mozes Lichtenstein, Ron Leshem, Daphna Levin, Tmira Yardeni, Mirit Toovi, Yoram Mokady dan Gary Lennon; Will Greenfield menjadi co-executive producer. Diproduksi bersama dengan A24 dan diambil dari serial Israel berjudul sama, yang diciptakan oleh Ron Leshem dan Daphna Levin, dari HOT. (AT Network)
Discussion about this post